Open Trip Pahawang 2 Hari 1 Malam
Apakah Anda ingin liburan di destinasi wisata yang belum banyak dikunjungi wisatawan ? Open Trip Pahawang 2 Hari 1 Malam ini adalah pilihan yang tepat bagi Anda. Paket wisata ini akan memberikan pengalaman yang tak terlupakan bagi Anda. Kami akan mengantar Anda untuk menjelajahi berbagai pulau di Pahawang.
Semakin hari semakin banyak yang mengenal Pulau Pahawang, surga bagi pecinta snorkeling yang terletak di Provinsi Lampung. Ramainya open trip yang ada sekarang ini menjadikan Pulau Pahawang semakin terkenal sebagai wisata yang patut diperhitungkan selain Pulau Seribu.
Enaknya Open Trip Pahawang adalah para waktunya yang relatif singkat (Jum’at-Minggu), sehingga para wisatawan yang hendak berlibur ke sini tak perlu repot mengambil cuti.
Dari segi harga, open trip pahawang memiliki harga yang cukup terjangkau oleh hampir semua kalangan, tak heran, kalau setiap Sabtu dan Minggu destinasi yang menjadi andalan pemerintah untuk melambungkan nama pariwisata Indonesia ini selalu ramai oleh pengunjung.
Pulau Pahawang adalah pulau terbesar di sekitar Teluk Ratai. Telah menjadi destinasi wisata favorit wisatawan dari berbagai daerah di Indonesia.
Secara administratif masuk wilayah Kecamatan Punduh Pidada, Kabupaten Pasawaran, Provinsi Lampung.
Lokasi
Sudah tahu di mana lokasi pulau ini? Seberapa jauh dari Jakarta, Pelabuhan Bakauheni, dan dari Kota Bandar Lampung?
Pulau Pahawang berada di dekat Pulau Kelagian. Lokasinya di mulut Teluk Ratai, yang juga menjadi bagian dari Teluk Lampung yang lebih besar.
Kalau ditarik garis lurus dari pusat Kota Bandar Lampung berjarak kurang lebih 30 kilometer.
Sedangkan dengan kendaraan, Anda akan menempuh perjalanan darat sejauh 25 kilometer ke Dermaga Ketapang terlebih dahulu.
Lalu dilanjutkan dengan perahu sejauh sekitar 10-17 kilometer. Tergantung lokasi yang akan Anda tuju di pulau ini. Total jarak yang Anda tempuh antara 35-42 kilometer.
Sedangkan jarak Pelabuhan Bakauheni ke Dermaga Ketapang adalah sekitar 113 kilometer via tol. Dengan waktu tempuh sekitar 2-3 jam.
Hari 1: Penjemputan, Cukuh Bedil, Pulau Pahawang Kecil, Taman Nemo, Pulau Pahawang Besar, Pasir Timbul
Penjemputan akan dilakukan di meeting point yang sudah ditentukan yaitu di Dermaga Ketapang Lampung. Sebelum memulai perjalanan, kami akan membagikan pelampung terlebih dahulu. Kemudian kami akan mengantar Anda ke Pahawang untuk menuju homestay.
Kegiatan pertama yang akan dilakukan sebelum tour laut dilaksanakan adalah sosialisasi pemakaian alat snorkeling dan melakukan pemanasan terlebih dahulu. Perjalanan dimulai dengan mengunjungi kawasan Cukuh Bedil. Di tempat ini Anda akan kami ajak untuk melihat transplantasi terumbu karang.
Perjalanan dilanjutkan menuju Pulau Pahawang Kecil untuk makan siang. Setelah selesai, Anda akan mengunjungi objek wisata kedua yaitu Taman Nemo. Di tempat ini Anda bisa snorkeling melihat keindahan bawah laut yang dipenuhi dengan ikan nemo dan jenis ikan lainnya. Jika sudah selesai, tur hari pertama ini akan dilanjutkan menuju pulau Pahawang Besar untuk mengunjungi Desa Jalarangan. Anda bisa istirahat dan menikmati suasana di kawasan sekitarnya.
Menjelang sore, kami Akan segera mengantar Anda menuju Pasir Timbul untuk hunting sunset dan melakukan sesi pemotretan. Trip pada hari ini akan diakhiri dengan makan malam barbeque bersama. Setelah itu acara bebas dan Anda bisa beristirahat mempersiapkan diri untuk tour di hari berikutnya.
Hari 1: Gosong Bekri, Pulau Kelagian Kecil
Tri Pahawang di hari kedua ini dimulai dengan makan pagi terlebih dahulu dan melakukan persiapan untuk eksplore pulau dan snorkeling. Sekitar jam 08.00 Anda akan kami antar menuju kawasan Gosong Bekri, di tempat inilah Anda akan melakukan snorkeling di kawasan transplantasi terumbu karang yang sangat indah.
Perjalan berikutnya dilanjutkan menuju Pulau Kelagian Kecil untuk melakukan sesi pemotretan. Di tempat ini Anda bisa berfoto sepuasnya dengan berbagai gaya andalan. Kegiatan wisata lainnya yang bisa Anda coba adalah Banana Boat, kegiatan ini sifatnya opsional untuk Anda. Setelah selesai, kami akan mengantar Anda kembali ke penginapan untuk makan siang dan check out. Trip berakhir di pelabuhan dermaga Ketapang.
Fasilitas
Sudah Termasuk
- Penginapan homestay 1 malam di pulau
- Kapal jelajah 2 hari
- Alat snorkeling lengkap 1 set (mask dive, snorkel)
- Life jacket (pelampung)
- Dokumentasi foto under water dan up water
- Makan 4x
- BBQ 1x
- Air mineral selama trip
- Free biaya spot snorkeling
- Free tiket masuk pulau
- Tour guide
- P3K
- Full service & private transport kendaraan antar jemput pulang pergi (PP) selama 2 hari
Belum Termasuk
- Tiket pesawat/kereta api
- Biaya makan diluar paket tour
- Tiket obyek wisata di luar paket tour
- Pengeluaran yang bersifat pribadi
Harga Open Trip Pahawang 2 Hari 1 Malam
IDR: 720.000/ pack minimal 6 orang
IDR: 430.000/ pack minimal 15 orang
* DISCLAIMER ON
**Biaya tiket di atas hanya ilustrasi, sekedar merupakan indikasi/tidak update.
Keterangan
- Private tour (tidak digabung dengan rombongan lain)
- Tour Paket Wisata Pahawang diadakan setiap hari minimal 7 orang
- Harga berlaku untuk wisatawan domestik
Comment (0)